top of page
Writer's pictureRedaksi Ipedia

Mengatasi Mental Illness dengan Produktif Berbisnis

Updated: Aug 4, 2023

Inspirasi baik yang datangnya dari Widha Ayuningtyas, saudagar KIPMA terpilih yang berhasil mengatasi masalah kesehatan mentalnya dengan menekuni hobi baking.


atasi-mental-illness-dengan-berbisnis

Halo, Sahabat Ipedia!


Tahukah kalian kalau mental illness bisa diatasi dengan melakukan hal yang disenangi seperti hobi yang dilakukan oleh Widha Ayuningtyas. Wanita yang akrab dipanggil dengan Mbak Ayu ini berdomisili di Kebon Jeruk, Jakarta Barat.


Sedikit berkenalan, beliau merupakan saudagar KIPMA terpilih yang memulai usaha baking sejak tahun 2015. Mbak Ayu memulai bisnisnya sebagai seorang reseller. Saat ini, bisnisnya sudah berkembang hingga beliau bisa menghasilkan produk-produk buatan sendiri. Fokusnya adalah di bidang baking.


Background Story


Setelah kelahiran anaknya yang ketiga, Mbak Ayu mengalami serangkaian kejadian yang membuatnya harus kembali menata ulang waktu dan kegiatan yang selama ini rutin dilakukannya. Beliau yang sebelumnya mengajar di sebuah Taman Kanak-kanak memutuskan untuk resign.


Sempat mengalami beberapa gelaja mental illness seperti anxiety dan depresi, Mbak Ayu kemudian mendapatkan inspirasi untuk melakukan hobinya yakni baking. Beliau pun akhirnya membeli oven listrik.



Kembali menekuni hobinya tersebut ternyata bisa membuat perasaannya menjadi lebih lega dan melepaskan berbagai energi negatif yang dirasakan. Beliau pun memberi saran untuk Sobat Ipedia agar dapat menemukan hal yang disenangi dan bisa dilakukan.

“Ternyata ini yang saya impikan selama ini. Saya punya sebuah karya yang bisa mendapatkan apresiasi dari orang lain.”

Bagaimana Hobi dapat Mengatasi Mental Illness?


Hobi atau kegiatan yang disukai ternyata terbukti dapat membantu mengatasi beberapa jenis masalah kesehatan mental seperti stres, depresi, dan kecemasan.

Berikut adalah beberapa cara di mana hobi dapat membantu mengatasi masalah kesehatan mental yang terjadi pada seseorang:


Memberikan Kesenangan dan Kenikmatan

Hobi yang dilakukan secara teratur dapat memberikan perasaan senang dan kenikmatan yang positif. Hal ini dapat membantu mengurangi stres dan kecemasan karena meningkatkan kadar hormon serotonin dan dopamin yang berperan dalam mempengaruhi suasana hati.


Memberikan Tujuan dan Rasa Prestasi

Melakukan hal yang disenangi dan dikuasai melalui hobi dapat memberikan memberikan tujuan dan rasa prestasi yang dapat meningkatkan rasa percaya diri dan membangun kepercayaan diri tersebut.


Selain itu, rutin menjalankan kegiatan yang dianggap menyenangkan dan bermanfaat juga dapat meningkatkan motivasi dan membangun perasaan positif yang membantu mengatasi depresi dan kecemasan.


Memberikan Waktu untuk Diri Sendiri

Hobi juga memberikan waktu untuk merelaksasi diri dan mengurangi stres. Kegiatan yang menyenangkan dan menyegarkan dapat membantu mengurangi tekanan.


Hal ini dapat membantu meningkatkan kualitas tidur dan membantu mengurangi gejala depresi dan kecemasan.


Meningkatkan Hubungan Sosial

Rutin melakukan hobi yang produktif juga dapat meningkatkan hubungan sosial dan membantu mengatasi perasaan kesepian atau isolasi.


Bergabung dengan komunitas dapat memberikan kesempatan untuk bertemu dengan orang baru yang memiliki minat yang sama dan memberikan kesempatan untuk membangun pertemanan yang sehat.


Membantu Mengembangkan Keterampilan Baru

Last but not least, hobi dapat membuat seseorang mengembangkan keterampilan baru. Keterampilan yang dikuasai dapat memberikan perasaan berdaya pada diri seseorang. Hal ini akan membantu mengatasi perasaan kurang percaya diri yang sering terkait dengan masalah kesehatan mental.


Namun, penting untuk diingat bahwa tidak semua masalah Kesehatan mental dapat diatasi hanya dengan melakukan hobi. Apa yang dilakukan Mbak Ayu di atas memang bisa mengatasi permasalahan mental yang dihadapinya. Akan tetapi, tentu kondisi kesehatan mental seseorang berbeda-beda.


Pastikan Sahabat Ipedia mencari bantuan profesional seperti psikolog atau psikiater untuk mendapatkan perawatan yang tepat ketika mengalami masalah pada Kesehatan mental.


Saksikan tayangan Ipedia di bawah ini untuk mendapatkan inspirasi baik dari Mbak Ayu selengkapnya:



28 views0 comments

Commenti


bottom of page