top of page
Writer's pictureRedaksi Ipedia

Berkenalan dengan Frugal Living

Updated: Aug 15, 2023

Pernahkah Sahabat Ipedia mendengar istilah frugal living. Terkadang ini dimaknai sebagai gaya hidup hemat, namun sebagian beranggapan bahwa frugal sama dengan pelit. Sebenarnya, seperti apa frugal living itu?



mengenal frugal living

Hai Sahabat Ipedia!


Dalam financial management ada sebuah istilah yang disebut frugal living. Gaya hidup ini seolah-olah menjadi tren di masyarakat yang ingin mencapai suatu tujuan.


Ada dua pendapat mengenai istilah frugal living ini. Satu beranggapan bahwa frugal living merupakan gaya hidup hemat dan sederhana, sementara yang lain menganggap bahwa menjalani gaya hidup frugal berarti merupakan orang yang pelit.


Podcast Dunia Perempuan Episode 12, yang dipandu oleh Mbak Keukeu, membahas mengenai fenomena ini. Dalam episode tersebut, dihadirkan seorang Financial Planner sekaligus Qualify Wealth Planner (QWP) yakni Mbak Ekowati, S.E, QWP.


Simak pembahasannya dalam artikel ini!


Definisi Frugal Living

Makna dari frugal living sendiri sebenarnya sangat sederhana yakni hidup hemat, hidup sederhana, dan hidup cermat. Namun secara substansial, konsep gaya hidup ini diartikan sebagai sebuah pola yang mempengaruhi bagaimana seseorang sadar akan kebutuhannya dan menekan keinginan.


Orang-orang yang menerapkan frugal living, bisa menekan keinginannya dengan mendahulukan kebutuhannya. Ketika seseorang lebih cermat mengelola keuangannya dan dapat mengurung keinginannya selama beberapa waktu, hidup mereka baik-baik saja.


Menurut Mbak Eko, frugal living merupakan sebuah reaksi atas permasalahan keuangan yang ada.


Bagaimana Cara Hidup Hemat Tanpa Sengsara?

Dalam financial management hal pertama dan fundamental yang harus dipahami adalah konsep piramida keuangan. Penting bagi sebuah keluarga untuk selalu mengevaluasi penghasilan dan pengeluaran yang dimilikinya.


Setiap akhir bulan, pastikan bahwa pengeluaran tidak lebih besar daripada pemasukan. Mbak Eko juga menjabarkan bagaimana skema piramida keuangan dan bagaimana cara agar sebuah keluarga dapat mencapai tujuan keuangannya tersebut.


Dengan menerapkan manajemen keuangan sesuai dengan piramida keuangan tersebut, kita pun bisa menerapkan gaya hidup frugal tanpa harus hidup sengsara.


Frugal tidak sama dengan pelit. Kalau pelit, ia memiliki kemampuan dan bahkan harus membelinya tapi tidak melakukannya.

Pentingnya Menentukan Skala Prioritas

Frugal living juga bisa dikatakan sebagai smart spending, di mana fokus pada nilai dan fungsi yang disesuaikan dengan kebutuhan kita. Semuanya kembali pada bagaimana kita mengatur skala prioritas dan sadar dalam mengeluarkan uang.



Seperti apa opini-opini baik yang disampaikan oleh Mbak Ekowati? Simak dalam Podcast Dunia Perempuan Episode 12, Frugal Living, Hemat atau Pelit? berikut ini:






3 views0 comments

Comentários


bottom of page